Ketua Panwaslu Bolmong, Pangkerego D Zakaria SIP saat mengikuti Sosialisasi Pengawasan Pemilu Partisipatif di Manado, Sulut. (Dokumentasi: PDZ)

FajarTotabuan.com - Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kabupaten Bolaang Mongondow resmi membuka pendaftaran Calon Panwas Kecamatan se-kabupaten Bolaang Mongondow.

Hal ini disampaikan oleh Ketua Panwaslu Kabupaten Bolmong Pangkerego Zakaria SIP bahwa pendaftaran sudah akan dibuka pada tanggal 10 Oktober 2017 sampai dengan 16 Oktober 2017.

"Berdasarkan surat edaran Panwaslu Bolmong Nomor:01/Pokja Pembentukan Panwas Kecamatan/X/2017 bahwa pembentukan Panitian Pengawas Kecamatan (Panwascam) akan resmi dibuka pada tanggal 10 Oktober 2017 sampai 16 Oktober 2017," jelas Pangekerego melalui akun WhatsAppnya 085397918xxx, Kamis (05/10).

Surat Edaran Panwaslu Bolmong tentang Pendaftaran Panwascam se-kabupaten Bolmong, Kamis (05/10). (Dokumentasi: Panwaslu Bolmong)

Menurutnya, seluruh informasi terkait pengumuman pendaftaran Panwascam akan segera disebarluaskan lewat beberapa Media.

"Pengumuman ini lewat Media dan Surat edaran pada tingkat kecamatan se-kabupaten Bolmong," terangnya.

Ia juga menambahkan, untuk informasi lebih yang lebih jelas, calon peserta sebaiknya mengunjungi kantor Camat sekitar atau berkunjung langsung ke Sekretariat Panwas Bolmong.

"Formulir pendaftaran sudah dapat diperoleh di Kantor Kecamatan atau langsung ke Sekretariat Panwas Kabupaten beralamat di Lalow Kecamatan Lolak," tutupnya.


SVG

Post A Comment:

0 comments: